Situs Resmi PlayStation Disusupi Hacker

Para pengguna internet hendaknya meningkatkan kewaspadaan. Sebab, ancaman dari para penjahat cyber kini makin meningkat.

Bahkan, produsen teknologi sebesar Sony Corp pun tidak kebal terhadap serangan-serangan para penjahat tersebut. Baru-baru ini, keamanan situs PlayStation wilayah AS, yang dikelola Sony, dijebol penjahat. Setelah berhasil menyusup ke situs tersebut, penjahat menanam program jahat yang mampu mencuri informasi kartu kredit pengunjung.

Ketika seorang pengguna internet membuka situs yang terinfeksi program jahat itu, maka program jahat tersebut memberikan peringatan palsu yang mengatakan bahwa komputer pengguna terinfeksi virus. Program jahat itu kemudian menawarkan pemindaian virus gratis. Jasa yang ditawarkan itu ternyata bukan pemindaian virus.

Sebaliknya, program jahat itu memindai isi komputer korban untuk mencuri informasi-informasi kartu kredit. Ancaman sekuriti yang mengancam jutaan orang itu ditemukan oleh produsen solusi sekuriti Sophos Plc.

“Dunia dihuni jutaan pencinta game. Banyak di antara mereka secara rutin mengunjungi situs PlayStation itu untuk mencari informasi tentang game-game terbaru. Karena ini situs resmi, mereka tentu tidak curiga program jahat sudah tertanam di dalamnya,” tutur Senior Technology Consultant Sophos Plc Graham Cluley.

Sophos tidak mau berspekulasi mengenai kemungkinan jumlah korban yang jatuh. Sony pun tidak menerbitkan pernyataan resmi mengenai insiden itu.

Namun, Sophos tentunya segera memberi tahu Sony tentang adanya ancaman keamanan pada situs PlayStation. Namun, respons Sony terhadap laporan itu ternyata lambat. Sebab, Sony baru mampu memperbaiki keamanan situsnya dalam tempo satu hari. Dalam periode itu, ribuan orang terancam menjadi korban.

“Karena itu, setiap situs, terutama situs high profile seperti situs PlayStation AS harus memperkuat pertahanan agar tidak disusupi penjahat. Situs-situs high profile memiliki banyak sekali pengunjung. Ketika situs-situs sudah dieksploitasi, maka risiko kejatuhan korban menjadi sangat besar,” papar Cluley.

Sumber : Okezone.com

0 comments:

My ProfiLe on Facebook